SENTANI,KARABAS.ID – Partai Golkar Kabupaten Jayapura, siap menatap kemenangan di tahun 2024, yakni Pilpres, Pileg dan Pilkada. Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Jayapura Yanto Khomlay Eluay, gencar melakukan konsolidasi.
Konsolidasi ini dilakukan diantaranya menggelar Musyawarah Distrik (Musdis) dan memilih kepengurusan yang baru. 19 distrik yang ada di Kabupaten Jayapura sudah menggelar Musdis. Terakhir, Distrik Airu pada 30 September 2021 lalu.
“Jadi konsolidasi bagi partai politik (Parpol) itu sangat penting dan juga sangat mendasar, karena disitulah partai ini bergerak,” kata Yanto Eluay ketika dikonfirmasi wartawan media online ini, Selasa (26/10/2021).
“Konsolidasi ini dilakukan dalam rangka membentuk pengurus partai di tingkat distrik. Kami juga sudah lakukan konsolidasi di 19 distrik se- Kabupaten Jayapura. Di bulan Agustus dan September, 19 distrik telah melakukan musyawarah distrik untuk memilih ketua atau pimpinan dan kepengurusan partai Golkar yang baru di tingkat distrik,” sambungnya.
Pihaknya telah menggelar rapat sebanyak dua kali pada 13 dan 17 Oktober 2021, guna membahas persiapan pelantikan Pengurus Distrik.
“Hari ini kami lakukan rapat yang ketiga untuk membahas persiapan pelantikan ketua dan pengurus Partai Golkar tingkat distrik yang ada di Kabupaten Jayapura. Jadi ini konsolidasi awal setelah kami dilantik sebagai ketua dan pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Jayapura pada 12 Desember lalu,” ujarnya.
Setelah itu, kata Yanto, ketua dan pengurus Partai Golkar di 19 distrik usai dilantik, juga melakukan konsolidasi ke 139 kampung dan 5 kelurahan.
“Ada 139 kampung dan 5 kelurahan yang nantinya komisariat distrik atau pengurus distrik juga melakukan konsolidasi ke tingkat kampung dan kelurahan yang ditargetkan rampung pada bulan Februari 2022 nanti. Karena di bulan Maret KPU sudah melakukan verifikasi terhadap partai-partai politik yang akan ikut dalam Pemilu. Baik itu, Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024,” katanya.
Hal ini adalah salah satu syarat untuk menjadi peserta pemilu di tahun 2024 nanti.
“Jadi terbentuknya kepemimpinan dan pengurus partai Golkar di setiap tingkatan itu adalah salah satu syarat untuk mendaftar. Mulai dari tingkat kampung, kelurahan dan distrik. Ini persyaratan yang harus kita penuhi, untuk menjadi peserta pemilu. Karena persyaratan-persyaratan ini harus ada saat mendaftar sebagai peserta pemilu,” ujarnya.
“Oleh sebab itu, sebagai pengurus partai Golkar periode 2020-2025 kami bertekad ingin kembalikan kejayaan Partai Golkar di Kabupaten Jayapura, yang sesuai dengan tema Musda DPD II Partai Golkar Kabupaten Jayapura pada 12 Desember lalu,” ujar pria yang juga Ondofolo Kampung Sereh tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Yanto berharap, para ketua dan pengurus yang baru saja terpilih bisa membesarkan partai dan berbuat demi kesejahteraan para kader.
”Selamat kepada yang baru saja terpilih sebagai Ketua Partai Golkar Distrik. Mari kita bersama-sama membesarkan partai,” paparnya.
Dalam Musyawarah Distrik Partai Golkar yang telah dilaksanakan di 19 distrik tersebut, semua kader Partai Golkar sepakat mendukung Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Ir. Ailangga Hartarto sebagai calon Presiden RI tahun 2024.
“Kami siap menatap Pemilu 2024 dan juga sudah berkomitmen dalam Pemilu 2024 nanti ada tri sukses. Karena ini arahan dari DPP partai Golkar, untuk menyukseskan Pilpres, Pileg dan Pilkada,” katanya.
“Jadi konsolidasi yang gencar kami lakukan ini selain melakukan Musdis, juga dalam rangka mensukseskan target kita untuk memenangkan Pilpres, Pileg dan Pilkada tahun 2024,” tukas pria yang juga Ketua Umum Presidium Putra Putri Pejuang Pepera (P5) Provinsi Papua. (*/JeKa)