Promosi Taman Laut Bunaken
MANADO, KARABAS.ID – Menghadapi isu kesehatan global yang sedang melanda diberbagai negara karena virus Corona, berdampak pada perekonomian.
Banyak penerbangan internasional yang dibatalkan hingga waktu yang belum ditentukan.
Namun, menurut bakal calon Walikota Manado, Nova Sumolang, tak berarti penerbangan atau wisata domestik juga ikut terhambat.
Menurut pengusaha nasional ini, bukti nyata pemerintah melalui Kementrian pariwisata dan Ekonomi Kreatif republik Indonesia mendorong masyarakat untuk berlibur di dalam negeri dengan kebijakan potongan harga penerbangan pesawat ke 10 destinasi terpilih, dan satu diantaranya ada di Manado Sulawesi Utara.
“Manado adalah tempat yang sangat indah mulai dari kuliner hingga kekayaan alamnya.
Bunaken adalah salah satu tempat yang harus dikunjungi wisatawan untuk berakhir pekan.
Tidak kalah dengan keindahan laut di tempat lainnya, Bunaken menawarkan pengalaman yang luar biasa. Kekayaan laut yang sungguh indah, sulit dilupakan,” promo calon Walikota berparas cantik ini.
Lanjut Nova Sumolang, kunjungan wisatawan ke Manado, akan berdampak baik bagiĀ perekonomian.
“Selain itu dengan berkunjung ke wisata domestik tidak hanya membuat senang diri kita, namun membantu pengusaha lokal maupun UMKM dalam mengembangkan bisnisnya. Marijo Ka Manado,” ajak mantan model ini. (TIM KARABAS)