SENTANI,KARABAS.ID – Pelatih Teknik Cabang Olahraga (Cabor) Silat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Boby Boymau mengaku sangat terkesima dan memuji tata cara penerimaan tamu Pekan Olahraga Nasional (PON) XX, khususnya dari Kontingen Provinsi NTT yang tiba di Papua dalam rangka mengikuti penyelenggaraan PON XX di Papua beberapa waktu yang lalu.
“Awalnya kami datang dari NTT itu dengan ketakutan, tetapi ketika kami tiba di sini dengan kenyamanan yang luar biasa,” ujar Boby Boymau, ketika ditanya wartawan media online ini, di GOR HMS-Toware, Distrik Waibhu, Kabupaten Jayapura, Selasa (12/10/2021).
Selain itu, ia juga mengapresiasi penerimaan yang telah dilakukan oleh panitia PON Papua secara khusus di Klaster Kabupaten Jayapura yang telah menyediakan akomodasi, transportasi, makanan (konsumsi) dan juga keamanan yang semuanya terkesan sangat luar biasa.
“Yang paling diingat dalam penyambutan yang sangat luar biasa, ramah tamah yang ada pada masyarakat Papua itu yang luar biasa sekali,” ujarnya.
Pada PON kali ini, atlet silat asal Provinsi NTT berhasil menyabet 3 medali. Satu diantaranya mempersembahkan medali emas dari kelas B Putri atas nama Jeny Kose, sementara di kelas B Putra atlet silat NTT juga berhasil mempersembahkan dua medali perunggu.
Pihaknya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat termasuk Wakil Gubernur NTT yang memberikan dukungan dan support penuh terhadap para Kontingen Provinsi NTT yang ada di Papua selama penyelenggaraan kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua.
“Jadi kami berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu kami, masyarakat Nusa Tenggara Timur khususnya gubernur dan wakil gubernur, KONI NTT yang sudah bekerja dengan baik, sehingga bisa memperoleh hasil yang baik,” tukasnya. (*/JeKa)