Tanam Pohon di Taman Berkat, Walikota Manado Ajak Masyarakat Peduli Lingkungan

  • Whatsapp
Walikota Manado menghadiri HUT BPKP sekaligus melakukan penanaman Pohon di Taman Berkat, Selasa (25/05). (foto:Paul Adrian)

MANADO,KARABAS.ID – Dalam rangka memperingati HUT ke-38 Badan Pengawan Keuangan Dan Pembangunan (BPKP), Walikota Manado Andrei Angouw dan Wakil Walikota (Wawali) Manado Richard Sualang bersama BPKP Provinsi Sulawesi Utara melakukan penanaman pohon Pinus di Taman Berkat Jalan Piere Tendean (Boulevard) Manado, Selasa (25/05/2021) pagi.

Dalam kesempatan itu, Walikota Manado berharap kepedulian terhadap lingkungan dapat diikuti oleh lembaga jajaran Pemkot Manado dan masyarakat.

“Kita harus tanam pohon supaya sehat. Kalau kota kita indah, maka kita juga akan merasakan manfaatnya. Untuk itu mari kita semua warga Manado peduli lingkungan,” ujar walikota sembari menyampaikan ucapan selamat kepada Perwakilan BPKP Provinsi Sulut.

“Harapan kami terus bermitra bersama – sama dalam menjaga tugas kami dalam pembangunan dan penggunaan anggaran dijajaran Pemkot Manado. Selamat ulang tahun BPKP,” ujar Walikota.

Walikota Manado saat menanam pohon. (foto:Paul Adrian)

Sementara itu, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sulut Setya Nugraha mengatakan bahwa di HUT ke-38 BPKP digelar kegiatan penanaman pohon Pinus.

“Marilah kita memberikan cinta kasih kita melalui kegiatan penanaman pohon hari ini, karena pohon bermanfaat untuk kita manusia,” ajaknya. (*/RoKa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *