Walikota Manado Ajak Masyarakat Jangan Buang Sampah di Hari Minggu

  • Whatsapp
Walikota Manado saat berada di atas bukit sampah Sumompo. (foto:ist)

MANADO,KARABAS.ID – Permasalahan Sampah di Kota Manado terus menjadi prioritas pemerintah Kota. Untuk itu, Walikota Manado Andrei Angouw mengajak warga kota Manado untuk tidak membuang sampah di hari Minggu.

Alasannya, petugas kebersihan kota Manado tidak lagi bekerja di hari Minggu.

“Jadi kami berharap kepada masyarakat untuk tidak lagi membuang sampah di hari minggu. Hari Sabtu terakhir membuang sampah, nanti dibuang lagi pada hari Senin,” tutur Walikota Andrei Angouw Pagi (24/05) tadi usai mengikuti kegiatan ibadah Syukuran di ruang Serba Guna Pemkot Manado.

Andrei Angouw juga menyampaikan bahwa tanggung jawab kebersihan kota bukan hanya tanggung jawab satu perangkat daerah tetapi merupakan tanggung jawab bersama. (*/RoKa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *